8 Merchandise Yang Paling Di Sukai Ibu Rumah Tangga dan Cocok Sebagai Media Promosi

Siapa sih yang tidak suka diberikan merchandise? Apalagi jika merchandise tersebut diberikan secara gratis tanpa embel-embel "syarat dan ketentuan berlaku." Harus diakui bahwa merchandise bisa dijadikan alat promosi yang cukup ampuh untuk memperkenalkan produk kepada pelanggan, apalagi jika produk tersebut tergolong masih baru diluncurkan di pasaran. Ada banyak cara bagi perusahaan untuk membagikan merchandise kepada konsumen atau masyarakat yang lebih luas lagi, misalnya dengan memanfaatkan atau menitipkan merchandise tersebut kepada pihak lain yang selama ini berperan sebagai perantara antara produsen atau perusahaan dengan konsumen, seperti warung, minimarket, toko, supermarket, dan lain-lain. Selain itu, perusahaan juga dapat membagikan merchandisenya secara langsung dalam acara atau event khusus yang diselenggarakan untuk memperkenalkan produk tersebut.

Pesan merchandise di CustomBagus
Credit : http://www.cybercamps.com/

Memberikan merchandise memang sepintas lalu hanya seperti membagi-bagikan barang atau pernak-pernih dimana pada merchandise tersebut telah disisipi promosi seperti tulisan atau gambar yang mencerminkan brand tersebut. Namun, sesungguhnya merchandise bisa berfungsi lebih dari sekadar media atau alat promosi semata jika perusahaan bisa memahami siapa konsumen yang akan mereka bidik atau akan dijadikan sasaran penjualan, dan bisa memilih dengan dengan jitu jenis merchandise seperti apa yang bisa membantu secara efektif promosi brand tersebut dalam jangka waktu yang lama. Khusus untuk merchandise dengan tujuan promosi jangka panjang seperti ini, biasanya memberikan merchandise dalam bentuk gimmick rasanya lebih tepat dibandingkan undian-undian berhadiah yang bernilai tinggi namun harus diperebutkan secara massal tanpa batasan usia dan dalam jangka waktu yang lama.

Diantara golongan masyarakat yang memiliki peluang paling tinggi untuk dibidik menjadi konsumen adalah golongan ibu rumah tangga. Sepintas, ibu rumah tangga mungkin bukan termasuk golongan yang secara mobile bisa dipantau untuk menggunakan brand tersebut, namun sesungguhnya dibalik layar ibu rumah tangga memiliki peran yang cukup strategis di dalam keluarga. Ibu rumah tangga sangat berperan dalam hal mempengaruhi anggota keluarga lainnya untuk memilih jenis atau brand produk untuk digunakan atau dipakai anggota keluarganya sehari-hari. Sesuai dengan julukan yang kerap disematkan pada ibu rumah tangga, yaitu sebagai manajer keuangan yang mengatur keuangan keluarga, sebagai guru, sebagai chef, sebagai psikolog, sebagai dokter, sebagai penasihat, dan sederet peran penting lainnya, yang kesemuanya menunjukkan bahwa ibu rumah tangga merupakan sosok yang tepat untuk dibidik sebagai sasaran promosi berbagai brand produk perusahaan dalam ruang lingkup yang tidak terbatas.

Namun, tidak semua jenis merchandise bisa dijadikan sebagai alat atau senjata ampuh untuk mempengaruhi pikiran dan penglihatan seorang ibu rumah tangga. Ada beberapa kriteria yang mungkin bisa dijadikan pertimbangan untuk memilih merchandise seperti apa sih yang tepat untuk diberikan kepada ibu rumah tangga agar promosi produk atau brand bisa tiba dengan selamat ke tujuan. Diantara kriteria tersebut adalah bermanfaat untuk jangka panjang dan berkualitas. Namun, memilih merchandise untuk tujuan promosi seperti ini tidak harus mahal, karena ada beberapa merchandise promosi yang berbudget tidak terlalu besar namun efektif sebagai tools promosi karena memiliki kecenderungan di sukai para ibu rumah tangga.

1. Merchandise Jam Dinding.

Tipe merchandise seperti sudah sering digunakan banyak perusahaan untuk memperkuat dan mempertajam brand mereka. Tapi tahukah Anda bahwa sebagian besar ibu rumah tangga sangat menyukai jenis merchandise ini, selain bisa menghemat pengeluaran untuk membeli jam dinding yang harganya sekarang cukup mahal juga bisa mempercantik ruangan jika jam dinding tersebut didesain dengan warna dan bentuk yang menarik. Jika Anda memiliki budget lebih mungkin bisa dipertimbangkan untuk membuat merchandise jam dinding yang secara interaktif menggunakan suara atau bunyi tertentu sebagai penunjuk jam-jam yang tertentu pula. Untuk bunyi atau suaranya Anda bisa menggunakan jingle iklan produk atau brand perusahaan. Jangan khawatir jika Anda belum memiliki konsep desainnya, karena saat ini sudah banyak perusahaan penyedia merchandise yang akan membantu membuat konsep iklan yang menarik dan sesuai dengan keinginan Anda.

Pesan merchandise di CustomBagus
Jam Dinding merupakan merchandise favorit dari masa ke masa (Credit : www.custombagus.com)
2. Merchandise Mug.

Sepintas terdengar atau terlihat biasa saja, bahkan banyak perusahaan sejak dahulu sudah menggunakan jenis merchandise jenis ini sebagai salah satu tool untuk memperkenalkan dan memperkuat brandingnya di masyarakat. Namun, untuk menyasar golongan konsumen ibu rumah tangga tetap dibutuhkan kreativitas terutama dalam bentuk dan pembuatan desain mug agar tidak hanya berfungsi sebagai hiasan semata namun bisa dijadikan peralatan yang digunakan sehari-hari. Umumnya, mug dipergunakan untuk minum kopi, teh, atau susu, oleh karena itu pilihlah mug yang terbuat dari bahan berkualitas dan berbahan dasar keramik. Desain mug bisa disesuaikan dengan produk atau brand perusahaan, seperti produk susu anak, bisa mendesain mug yang bentuknya lucu, desainnya khas anak-anak, dengan warna yang menyolok. Bila sudah begini hati ibu rumah tangga mana yang tidak senang menyajikan minuman favorit buah hatinya dalam mug cantik yang dihadiahkan sebagai merchandise, apalagi jika minuman yang dibuat dalam mug tersebut adalah produksi perusahaan Anda.

Pesan merchandise di CustomBagus
Mug lucu bisa menjadi merchandise yang unik dan berguna (Credit : www.custombagus.com)
3. Merchandise Tumbler.

Tumbler adalah sejenis tempat minuman yang bisa dibawa secara mobile kemana saja, biasanya tumbler ini cocok untuk di bawa ke sekolah, ke kantor, jalan-jalan, bermain, dan sebagainya. Sebenarnya tumbler ini hampir sama dengan botol minuman biasa, namun dalam perkembangannya, tumbler banyak dijadikan media atau alat promosi karena bisa didesain dengan memasukkan unsur iklan atau promosi baik dalam bentuk kertas yang disisipkan atau di cetak secara langsung. Tapi kini tumbler tidak hanya berfungsi sebagai wadah air minum semata, karena sesuai tren masyarakat kekinian yang mulai beralih ke makanan dan minuman sehat, tumbler telah banyak didesain sebagai wadah minum praktis "Infused Water." Untuk itu sebagai bahan pertimbangan, Anda bisa memesan tumbler jenis ini, selain sesuai tren masa kini, sudah banyak ibu rumah tangga yang mulai menerapkan pola konsumsi sehat semacam ini untuk keluarganya. Merchandise jenis ini pastinya sangat di sukai ibu rumah tangga, karena selain berguna juga pastinya bisa dipakai secara langsung.

Pesan Merchandise di CustomBagus
Beragam pilihan tumbler untuk merchandise yang paling oke (Credit : www.custombagus.com)
4. Merchandise Termos Kecil Praktis dan Portable.

Hampir semua orang suka membawa minuman hangat jika bepergian, terutama jika sedang bepergian ke luar kota. Untuk itu, merchandise yang berupa termos kecil bisa sangat membantu konsumen atau masyarakat yang kebetulan ingin membawa air atau minuman hangat untuk berbagai keperluan. Perusahaan atau produsen produk bisa memilih desain termos yang sesuai dengan produk atau brandnya sebagai alat atau media promosi yang tepat sasaran. Biasanya ibu rumah tangga, terutama yang masih memiliki anak bayi dan balita sangat menyukai merchandise jenis ini karena sangat efektif dan pastinya ekonomis karena ibu rumah tangga tidak perlu membeli termos portable lagi untuk keperluan di luar rumah. Bayangkan jika kebetulan ibu rumah tangga tersebut bersama keluarganya berjalan-jalan di luar rumah, selain memberikan manfaat bagi konsumen, pihak perusahaan juga bisa mempergunakan moment ini untuk mempromosikan brand atau produknya kepada masyarakat yang lebih luas lagi. Pikirkan! Ada berapa banyak mata yang akan melihat ketika seorang ibu bersama keluarganya sedang bersantai ditaman sambil membawa termos tersebut.

Pesan Merchandise di CustomBagus
Termos Portable bisa jadi pilihan merchandise yang disukai ibu rumah tangga (Credit : www.custombagus.com)
5. Merchandise Handuk Kecil atau Handuk Mandi.

Handuk bisa menjadi satu jenis merchandise yang sangat disukai ibu rumah tangga, selain sangat bermanfaat juga bisa menghemat budget pengeluaran membeli handuk, entah itu handuk ukuran besar atau kecil, yang pasti kesemuanya sangat berguna. Bahkan, handuk kecil bisa digunakan untuk berbagai keperluan mobile seluruh anggota keluarga, seperti ketika sedang beraktivitas berenang. Selain praktis, handuk kecil bisa lebih menghemat ruang penyimpanan di koper. Untuk itu, merchandise jenis ini rasanya sangat cocok untuk dipertimbangkan sebagai tool atau alat promosi yang efektif untuk menyasar ibu rumah tangga. Jika tertarik Anda bisa mempertimbangkan memilih desain dan warna handuk yang menarik serta mendukung rencana promosi Anda. Namun, jangan lupa untuk memilih jenis bahan handuk yang berkualitas dan nyaman digunakan, agar rencana promosi jangka panjang perusahaan Anda bisa tercapai.

Pesan Merchandise di CustomBagus
Handuk terlihat sepele, tapi ampuh untuk dijadikan merchandise (Credit : www.custombagus.com)
6. Merchandise Throw Pillow atau Bantal Decoratif.

Merchandise jenis ini memang belum umum digunakan sebagai alat atau media untuk mempromosikan suatu brand atau produk. Namun, mengingat hampir semua orang terutama ibu rumah tangga menyukai gambar atau bentuk yang unik dan lucu, pastinya bantal jenis ini sangat tepat digunakan sebagai media promosi. Memang harganya agak sedikit mahal dibandingkan merchandise jenis lainnya, namun tidak ada salahnya jika Anda memiliki budget lebih untuk memberikan merchandise yang terkesan anti mainstream. Salah satu cara jitu untuk promosi secara cepat adalah berikan konsumen atau masyarakat kejutan berupa merchandise yang berbeda atau unik. Keunikan ini akan membuat brand atau produk Anda melejit dengan cepat, terutama untuk brand yang baru di kenal. Apalagi jika bantal jenis ini dengan cantiknya terpajang di ruang tamu rumah konsumen, wow...ini bisa jadi alat promosi  yang plus-plus bagi Anda. Merchandise jenis ini pastinya disukai ibu rumah tangga karena selain mempercantik ruangan rumah juga bermanfaat untuk seluruh anggota keluarga. Untuk itu, pilihlah desain yang unik dan cantik serta warna yang indah disertai bahan yang berkualitas agar trik promosi soft selling Anda bisa berjalan dengan baik dan berlangsung dalam jangka panjang.

Pesan merchandise di CustomBagus
Dengan desain yang oke, Throw Pillow cocok untuk merchandise (Credit : www.custombagus.com)
7. Merchandise Tote Bag.

Pastinya sudah pada tahu kan kalau sekarang kantong plastik sudah berbayar alias sudah tidak diberikan secara cuma-cuma jika berbelanja di pusat-pusat perbelanjaan. Eitsss...jangan keburu marah karena semua ini dimaksudkan agar masyarakat mulai beralih tidak lagi menggunakan kantong plastik sebagai tempat atau wadah berbelanja melainkan menggunakan tas belanja yang bisa digunakan berulang-ulang dalam jangka waktu yang lama. Hal ini disebabkan, kantong plastik terbuat dari bahan dasar yang sulit terurai dalam waktu singkat, membutuhkan waktu puluhan bahkan ratusan tahun agar bisa terurai oleh tanah. Selain itu membutuhkan bantuan teknologi jika ingin menguraikan sampah jenis ini lebih secara cepat. Untuk alasan itulah maka memberikan merchandise berupa Tote Bag bisa dijadikan pilihan bagi perusahaan, selain ikut mengurangi penggunaan plastik juga bermanfaat bagi ibu rumah tangga karena bisa digunakan sebagai kantung belanja. Namun, sebagai pertimbangan Anda bisa memilih desain dan bentuk yang cantik, serta bahan Tote Bag yang berkualitas jika ingin mempergunakan Tote Bag sebagai alat promosi jangka panjang. Sehingga ibu rumah tangga bisa menggunakan Tote Bag tidak hanya untuk belanja semata, namun juga untuk berbagai keperluan lainnya, seperti saat hangout bersama keluarga atau teman-teman, dan lain-lain.

Pesan Merchandise di CustomBagus
Tote Bag bisa menjadi Merchandise yang oke dan berguna (Credit : www.custombagus.com)
8. Merchandise Payung.

Merchandise jenis ini sekilas nampak biasa saja dan mungkin sudah dipergunakan sebagai media promosi sejak dahulu, namun tidak ada salahnya memilih jenis merchandise ini karena selain memang terbukti sejak dahulu sangat berguna juga pastinya di sukai ibu rumah tangga. Payung memang merupakan benda yang sangat bermanfaat karena bisa digunakan dalam segala kondisi dan cuaca, baik musim hujan maupun panas. Namun, pastikan Anda memilih desain yang unik dan sesuai dengan kekinian, serta jangan lupa untuk memilih jenis payung dari bahan yang berkualitas serta tahan dalam segala kondisi baik digunakan saat musim hujan maupun sebagai perlindungan dari teriknya sinar matahari. Desain yang cantik serta perpaduan warna yang menarik akan membuat orang lain yang melihat akan tertarik untuk melihat merchandise ini ketika sedang digunakan pemiliknya. Payung, bisa menjadi salah satu pilihan merchandise bersamaan dengan merchandise lainnya, karena selain harganya relatif terjangkau, merchandise ini bisa menjadi media promosi untuk orang lain selain yang memilikinya.

Pesan merchandise di CustomBagus
Payung sangat berguna dan pastinya disukai ibu rumah tangga (Credit : www.custombagus.com)
Selain yang disebutkan di atas, sesungguhnya masih banyak jenis merchandise lainnya yang sangat disukai ibu rumah tangga, dan ketahuilah bahwa merchandise seperti ini sangat cocok untuk dijadikan alat promosi atau media untuk memperkenalkan produk serta brand perusahaan dalam jangka panjang. Namun, pastikan Anda telah memilih desain dan jenis yang tepat serta benar-benar mewakili imej seperti apa yang ingin disampaikan, karena meskipun tidak ada batasan jenis merchandise seperti apa yang ingin diberikan tapi sebisa mungkin merchandise tersebut tidak terlalu menyimpang jauh dari brand atau produk dari perusahaan. Hal ini dimaksudkan agar tujuan promosi dalam jangka panjang akan berhasil dan sekaligus membangun branding atau image yang sebisa mungkin melekat kuat dalam ingatan seorang ibu rumah tangga "sang manager rumah tangga."

Tapi satu hal atau mungkin dua hal yang juga sangat penting dipertimbangkan, pastikan untuk memilih jenis merchandise sesuai dengan budget yang dipersiapkan, selain itu pilihlah partner terbaik yang akan mengeksekusi atau memproduksi merchandise tersebut karena pada akhirnya kualitas partner akan menentukan seberapa besar kualitas merchandise yang dihasilkan dan berpengaruh juga kepada kepuasan ibu rumah tangga yang akan diberikan merchandise tersebut. Setidaknya, pertimbangkan juga hal-hal berikut ini :
  • Pilih partner yang memberikan keleluasaan untuk menentukan desain yang cocok, namun jika tidak memiliki desain sendiri partner tersebut telah menyiapkan pilihan desain yang sesuai dengan kriteria yang diinginkan. 
  • Pilih partner yang menawarkan harga terbaik dan kompetitif, jangan terlalu murah dan sebaliknya jangan juga terlalu mahal, biasanya partner seperti ini sangat mengutamakan kualitas.
  • Pilih partner yang memiliki koleksi pilihan merchandise beraneka ragam, karena banyaknya pilihan tersebut akan menawarkan keleluasaan memilih bagi perusahaan.
Dengan tagline "satu tempat, untuk semua kebutuhan promosi Anda," pastikan CustomBagus sebagai partner terbaik untuk mempromosikan perusahaan Anda.

Referensi tulisan :
http://klopidea.com/produk-promosi-merchandise-apa-saja-yang-paling-berhasil-berpromosi/
Mutia Erlisa Karamoy
Mutia Erlisa Karamoy Mom of 3 | Lifestyle Blogger | Web Content Writer | Digital Technology Enthusiast | Another Blog seputarbunda.com | Contact: elisakaramoy30@gmail.com

6 komentar untuk "8 Merchandise Yang Paling Di Sukai Ibu Rumah Tangga dan Cocok Sebagai Media Promosi"

Comment Author Avatar
Jam dinding pernah dapet, tapi yang lebih sering dapat merchandise Kaos :)

Semoga sukses Mbak :)
Comment Author Avatar
Iya mbak...ibu-ibu biasanya paling suka kalau dapat merchandise gratisan...hihihi. Makasih udah berkunjung.
Comment Author Avatar
Aku paling sering dapet mug dan payung merchandise dari pelaku usaha.. Kedua benda tersebut bahkan jumlahnya cukup banyak, hehe..
Comment Author Avatar
Iya mbak, selain gratis pastinya sangat bermanfaat ya mbak. Makasih mbak atas kunjungannya.
Comment Author Avatar
Sangat bagus sekali buk tulisan di blog ini, mampir juga yaAwal Sehat