Jangan Tunggu Besar! Inilah Rahasia Parenting Anak Sejak Dini di Era Modern

Parenting anak merupakan seni sekaligus ilmu dalam mendidik, membimbing, serta membentuk karakter anak sejak usia dini. Banyak orang tua masih beranggapan bahwa pendidikan karakter dan pembiasaan baik baru perlu diberikan ketika usia anak sudah cukup besar. Padahal, justru usia dini merupakan masa emas (golden age) yang sangat menentukan perkembangan kepribadian, kecerdasan, dan moral anak di masa depan.

parenting anak sejak dini
Sumber Foto: Freepik.com

Di era modern seperti sekarang, tantangan parenting anak pun semakin kompleks, sehingga orang tua dituntut untuk lebih adaptif, kreatif, dan bijak.

Mengapa Parenting Sejak Dini Penting?

Secara umum, parenting anak berhubungan dengan pola asuh yang diterapkan orang tua terhadap anak. Beberapa ahli mendefinisikan parenting anak sebagai pola interaksi yang berkelanjutan dan terencana antara orang tua (atau pengasuh) dengan anak, yang bertujuan mendukung pertumbuhan fisik, emosional, sosial, intelektual, dan spiritual anak sejak lahir hingga mencapai kedewasaan.

Anak usia 0–6 tahun memiliki otak yang berkembang sangat cepat. Segala stimulasi yang diberikan akan menjadi pondasi penting bagi perkembangan selanjutnya. Misalnya, ketika anak dibiasakan berinteraksi dengan penuh kasih sayang, maka anak akan tumbuh dengan rasa percaya diri dan empati yang baik. Sebaliknya, pola asuh yang kurang tepat dapat menimbulkan dampak negatif yang terbawa hingga dewasa. Oleh karena itu, jangan menunggu anak besar untuk mulai menerapkan pola asuh yang tepat.

Tantangan Parenting Anak di Era Modern

Era digital membawa banyak kemudahan, sekaligus tantangan baru bagi orang tua. Anak-anak kini tumbuh bersama gawai, internet, dan media sosial. Jika tidak dibimbing dengan baik, anak-anak yang usianya masih dini tersebut bisa terjebak dalam perilaku konsumtif, kecanduan layar, hingga kesulitan bersosialisasi di dunia nyata.

parenting anak di era modern
Sumber Foto: Freepik.com

Selain itu, gaya hidup serba cepat membuat banyak orang tua tenggelam dalam kesibukan sehingga terkadang melupakan komunikasi yang hangat dengan anak. Inilah yang menjadi salah satu alasan mengapa parenting anak sejak dini harus menyesuaikan dengan kebutuhan zaman, tanpa meninggalkan nilai-nilai utama dalam keluarga.

Rahasia Parenting Anak Sejak Dini di Era Modern

Parenting anak sejak dini bukan berarti membuatnya menjadi "dewasa terlalu cepat." Justru ini tentang memberikan fondasi yang kuat agar anak tumbuh menjadi pribadi yang baik, tangguh, dan siap menghadapi tantangan zaman. Mau tahu rahasia parenting anak sejak dini di era modern? Berikut penjelasannya.

Bangun Ikatan Emosional (Bonding) yang Kuat

Ikatan emosional adalah oksigen bagi perkembangan mental anak. Bonding yang kuat menciptakan rasa aman dan percaya diri yang menjadi modal utama anak dalam bereksplorasi dan belajar. Tidak harus melakukan hal-hal yang besar, cukup pelukan, obrolan ringan sebelum tidur, atau bermain bersama, yang dilakukan secara konsisten sudah membuat anak merasa berharga dan disayangi.

Ajarkan Nilai Sederhana dari Hal Kecil

Biasakan anak mengucapkan “tolong,” “maaf,” dan “terima kasih,” untuk setiap bantuan yang diterimanya. Kelihatannya sepele, tapi efeknya besar untuk membentuk sikap sopan dan empati.

Latih Kemandirian Anak Secara Perlahan

Latih kemandirian anak mulai dari hal-hal yang sederhana dan sesuai tahapan usianya, seperti memakai baju sendiri, membereskan mainan, atau menuang air di gelas. Dari hal-hal kecil ini, anak belajar memiliki rasa tanggung jawab dan percaya diri.

Jadi Role Model yang Konsisten

Anak adalah peniru ulung. Kalau orang tuanya disiplin, anak akan belajar disiplin. Kalau orang tuanya jujur, anak akan terbiasa jujur. Jadi, jangan hanya mengatakan tapi contohkan melalui perbuatan.

Kenalkan Digital Secara Bijak

Teknologi adalah realitas yang tak terhindarkan. Rahasianya bukan menjauhkan, tapi mengedukasi dan mendampingi anak secara bijak. Jangan gunakan gawai sebagai “pengasuh digital” untuk menenangkan anak. Bantu anak memilih tontonan edukatif namun tetap batasi waktunya.

Ciptakan Rutinitas Kegiatan Offline yang Menyenangkan

Kegiatan offline, terutama bermain di luar rumah, sangat penting untuk tumbuh kembang anak karena mendukung kesehatan fisik, meningkatkan keterampilan motorik, merangsang kreativitas dan imajinasi, hingga membangun kepercayaan diri dan keterampilan sosial.

Lingkungan rumah yang kaya dengan aktivitas offline dan ramah anak, seperti taman bermain, area olahraga, jalur sepeda, kolam renang, dan lainnya, sangat penting. Saat bermain, anak memiliki kesempatan berinteraksi dengan teman sebaya, untuk memperkaya keterampilan sosial dan membangun empati.

Semua fasilitas yang mendukung kegiatan offline yang menyenangkan untuk anak ini sudah tersedia di New City Summarecon Tangerang. Baik di kawasan maupun dalam cluster, tersedia fasilitas untuk mendukung tumbuh kembang anak. Mulai dari dalam cluster tersedia  ruang terbuka hijau, kolam renang dan children playground. Hingga nantinya di kawasan akan ada enam danau besar yang tersebar. Hal ini mendukung anak berinteraksi langsung dengan alam sambil bermain dengan orang tua dan teman sebaya. 

Sebagai pengembangan ke-9 dari grup Summarecon, sebuah pengembang properti nasional, Summarecon Tangerang ini memiliki tagline Six Lakes, One Vibrant City. Selain itu Summarecon Tangerang juga memiliki konsep walkable township, sehingga memudahkan orang tua dan anak untuk dapat bonding sambil sekedar jalan pagi atau naik sepeda di sekitar kawasan. 

Lokasi Summarecon Tangerang juga sangat strategis, hanya 200 meter dari akses Tol Bitung dan Tol Jakarta – Tangerang, serta 15 menit dari Summarecon Serpong. Mau kulineran sambil bersantai bersama keluarga? Sudah tersedia Restoran Nasi Kapau Salero Denai dan Kopi Q. Nantinya juga akan bertambah fasilitas seperti lapangan padel WinPadel Club dan Summarecon Mall Tangerang. 

Ada berbagai pilihan cluster sesuai kebutuhan keluarga, mulai dari cluster Briza Lakes yang cocok untuk keluarga muda dan cluster Havena Lakes yang menghadirkan nuansa resort mewah. Setiap cluster di Summarecon Tangerang telah dilengkapi fasilitas, seperti one gate system, clubhouse dengan kolam renang dan children playground, sehingga bisa mendukung kegiatan anak di luar rumah. 

Ada kabar terbaru nih! Kalau di Summarecon Tangerang tersedia cluster baru, yaitu Rona Homes. Dengan harga mulai dari Rp 800 juta-an, sudah bisa memiliki rumah dengan area belakang yang fleksibel sesuai konsep rumah tumbuh. Desainnya tropis modern, dilengkapi club house dan kolam renang dalam cluster. 

Cluster Rona Homes di New City Summarecon Tangerang

Nah, bagi orang tua yang sedang mencari hunian ideal untuk mendukung tumbuh kembang anak, Summarecon Tangerang adalah pilihan terbaik. Parenting anak sejak dini memang kuncinya ada di orang tua. Tapi jangan lupa, lingkungan tempat anak bertumbuh juga punya peran penting. Dengan pola asuh penuh cinta, ditambah hunian yang ramah keluarga seperti di New City Summarecon Tangerang, anak akan punya fondasi kuat untuk tumbuh jadi generasi hebat di era modern. Jadi, jangan tunggu besar untuk memulai parenting dan jangan ragu memilih lingkungan terbaik untuk masa depan buah hati.

Mutia Erlisa Karamoy
Mutia Erlisa Karamoy Mom of 3 | Lifestyle Blogger | Web Content Writer | Digital Technology Enthusiast | Another Blog www.duniabunda.web.id | Contact: elisakaramoy30@gmail.com

Posting Komentar untuk "Jangan Tunggu Besar! Inilah Rahasia Parenting Anak Sejak Dini di Era Modern"