Selain Gudeg, Inilah Beberapa Makanan Khas Jogja yang Wajib Dicoba

Kumpulan Artikel Masakan Indonesia

Indonesia, kaya akan tradisi dan makanan khas yang bahkan jumlahnya sangat banyak, mulai dari Sabang sampai Merauke. Salah satu kota di Indonesia yang sangat terkenal hingga mancanegara tidak hanya karena budaya dan destinasi wisatanya, namun juga makanan khas-nya, yaitu Kota Jogja. Rasanya tidak ada yang menyangsikan Gudeg sebagai makanan khas Kota Jogja yang sudah sangat terkenal sejak dulu, bahkan tidak sedikit wisatawan mancanegara yang menyukai makanan khas satu ini. Ternyata, selain Gudeg masih banyak makanan khas Jogja lainnya yang tidak boleh lupa dicicipi jika berkunjung ke kota wisata budaya yang satu ini. Bahkan, tidak sedikit kumpulan artikel masakan Indonesia yang memberikan informasi dan referensi makanan khas Kota Jogja yang hingga saat ini masih diburu wisatawan, baik domestik maupun mancanegara.

Nah...daripada penasaran ingin tahu apa saja sih makanan khas Jogja selain Gudeg yang banyak diburu wisatawan baik domestik maupun mancanegara, berikut informasinya.

1. Krecek.

Sudah pernah cobain makanan khas yang satu ini? Krecek sejak dahulu hingga sekarang menjadi hidangan yang sangat disukai masyarakat karena memiliki cita rasa yang sangat lezat dan agak pedas sehingga sangat cocok jika disantap dengan sepiring nasi hangat. Nah...bagi yang ingin mencoba makanan khas satu ini, tidak sulit kok karena diseputaran Kota Jogja banyak yang menjual makanan khas ini dengan harga yang sangat terjangkau. Asyiknya menikmati makanan khas krecek, sambil berkeliling ke berbagai tempat wisata budaya di Jogja, pastinya bikin kangen ingin kembali ke Jogja lagi.

2. Bakpia Pathuk.

Wah...kalau makanan khas yang satu ini dijamin pasti banyak penggemarnya, tidak heran jika makanan ini dijadikan oleh-oleh atau buah tangan khas Kota Jogja. Makanan khas yang satu ini, terbuat dari campuran kacang hijau, gula pasir, dan adonan kulit tepung terigu yang lembut serta lumer di mulut. Untuk cara penyajiannya biasanya dipanggang, sehingga bagi yang memiliki riwayat kolesterol tinggi, tidak perlu takut untuk mencicipinya. Seiring dengan semakin disukainya makanan khas ini oleh banyak wisatawan, isian Bakpia Pathuk kini tidak hanya sebatas kacang hijau saja, melainkan sudah tersedia varian rasa lainnya seperti coklat, keju, susu, durian, mocca, dan masih banyak lagi. Dengan banyaknya pilihan varian rasa, tidak heran jika sampai saat ini Bakpia Pathuk tetap menempati urutan pertama untuk oleh-oleh favorit para wisatawan.

3. Yangko.

Nah...kalau makanan khas yang satu ini masih seputar yang manis-manis, dimana Yangko memiliki bentuk khas yang nyaris tidak berubah sejak dahulu. Adapun wujud Yangko ini adalah kotak dengan tekstur yang sangat lembut dan lumer di mulut serta memiliki perpaduan rasa manis dan gurih. Rasa gurih tersebut muncul dari kelapa yang sejak dahulu dikenal sebagai bahan masakan favorit karena jika dimasak memiliki cita rasa gurih. Jangan khawatir soal harga yah...karena makanan khas yang satu ini dipatok dengan harga yang sangat terjangkau dan bersahabat, tidak heran jika kemudian dijadikan salah satu oleh-oleh atau buah tangan yang tidak boleh terlupakan jika berkunjung ke Kota Jogja.

4. Oseng-oseng Mercon.

Dari namanya saja sudah bisa ditebak membangkitkan selera makan yang pastinya penuh tantangan. Bagaimana tidak! Sebab makanan khas yang satu ini memang memiliki cita rasa yang sangat pedas dan pastinya sangat cocok untuk penikmat makanan yang super pedas. Jika ingin mencicipi makanan khas yang satu ini, pastikan kuat mental yah karena level pedasnya umumnya cukup tinggi. Yuk cobain!

5. Cilok Gajahan.

Sebenarnya sih, makanan yang satu ini berasal dari daerah Jawa Barat, tapi ternyata di Kota Jogja juga ada cilok lho, salah satunya adalah Cilok Gajahan. Cilok yang satu ini sejak dahulu memang terkenal dengan kelezatan cita rasanya, karena didalamnya terdapat daging cincang yang bikin cita rasa Cilok Gajahan makin nikmat disantap bersama teman atau keluarga tercinta saat berkunjung ke Kota Jogja. Tidak hanya itu, dari segi tekstur agak kenyal dan empuk, namun semakin nikmat ketika disiram dengan kecap manis atau sambal khas cilok.

6. Cenil Jogja.

Cenil sesungguhnya adalah makanan khas diberbagai kota di Pulau Jawa, bahkan dimasing-masing daerah memiliki nama yang berbeda-beda untuk menyebut makanan khas yang satu ini. Tapi, meskipun namanya berbeda, bentuk dan cita rasa Cenil tetaplah sama. Bentuk khas dari makanan yang satu ini adalah berwarna merah menyala, memiliki tekstur sedikit kenyal, dan dimakan dengan taburan parutan kelapa.

7. Geplak.

Makanan khas Kota Jogja yang selanjutnya wajib dicoba adalah Geplak, yang lebih tepat disebut kue. Kue khas yang satu ini terbuat adonan kelapa parut, tepung, dan gula yang diolah. Ada beragam pilihan warna untuk kue khas yang satu ini, merah, hijau, kuning, putih, dan sebagainya.

Nah...sudah jelas kan, selain Gudeg, ternyata ada banyak jenis makanan khas Jogja yang bisa dicicipi saat berkunjung dan berwisata ke Kota Jogja. Paling asyik, sambil menikmati dan menelusuri banyak destinasi wisata sejarah dan budaya di Kota Jogja, lalu diakhiri dengan mencicipi aneka ragam makanan khas. Agar informasi seputar makanan khas Jogja makin valid, bisa nih dibaca dari kumpulan artikel masakan Indonesia. Yuk ke Kota Jogja!
Mutia Erlisa Karamoy
Mutia Erlisa Karamoy Mom of 3 | Lifestyle Blogger | Web Content Writer | Digital Technology Enthusiast | Another Blog bundadigital.my.id | Contact: elisakaramoy30@gmail.com

1 komentar untuk "Selain Gudeg, Inilah Beberapa Makanan Khas Jogja yang Wajib Dicoba"

Comment Author Avatar
cilok gajahan, geplak sama oseng mercon itu kesukaanku. Yang seringnya dibeli sih geplak soalnya awet buat oleh-oleh