Uji Performa Toyota Rush Di Dealer Toyota Cirebon

Kota Cirebon yang berada di pesisir utara pantai jawa kini semakin berkembang dan menjadi salah satu kota penting di kawasan pantura dan Jawa Barat. Perekonomian masyarakat semakin mengeliat dan kini tidak lagi hanya bertumpu pada hasil laut semata, namun sudah banyak industri baik skala besar maupun kecil mulai bermunculan di kota yang di juluki Kota Udang ini. Untuk menuju Kota Cirebon, pengunjung dapat melalui dua cara, yaitu dengan transportasi kereta api dan jalur darat sejauh 130 km dari arah Kota Bandung dan 258 km dari arah Jakarta. Setiap tahun, jumlah wisatawan yang berkunjung ke kota udang ini semakin bertambah, tidak hanya karena banyaknya destinasi wisata menarik dan bernilai sejarah tinggi namun juga karena infrastruktur jalan yang bertambah baik. Saat musim libur tiba, tidak jarang banyak terparkir kendaraan berplat nomor luar daerah sedang menikmati aneka wisata dan kuliner khas Kota Cirebon. Hal ini tentu saja menjadi salah satu sumber pemasukan yang potensial untuk masyarakat yang tinggal di kota ini, selain tentunya perkembangan sektor industri yang membuat perekonomian masyarakat semakin maju. Alat transportasi mobil pribadi kini bukan lagi menjadi sesuatu yang sulit untuk didapatkan masyarakat Kota Cirebon, karena semakin banyak dealer mobil yang bermunculan dan tentu saja menawarkan beragam jenis serta tipe kendaraan sesuai kebutuhan masyarakat.

Dealer Mobil Cirebon
Mobil, transportasi penting masyarakat modern (Dok: Pixabay.com)
Sama seperti kota-kota lainnya di Indonesia, mobil kini tidak lagi hanya di pandang sebagai alat transportasi yang mengantarkan seseorang ke tempat tujuannya semata namun juga harus memenuhi standar kualitas serta desain yang sedap di pandang mata. Toyota, sebagai salah satu brand mobil yang memiliki sejarah sangat panjang sejalan dengan perkembangan industri otomotif di Indonesia setiap tahunnya meluncurkan produk terbaru dengan berbagai tipe, kualifikasi harga, dan kebutuhan masyarakat, salah satunya adalah Toyota Rush. Bagi masyarakat Kota Cirebon yang tertarik untuk memiliki atau hanya sekadar mencoba kehandalan Toyota Rush, dapat langsung mendatangi Dealer Toyota Cirebon karena sudah tersedia beragam tipe Toyota Rush yang bisa di pilih sesuai kebutuhan. Namun, sebelum memutuskan untuk membeli jenis mobil ini, ada baiknya untuk mengetahui spesifikasi dan bagaimana kehandalan jenis mobil ini jika digunakan untuk beraktivitas di Kota Cirebon dan sekitarnya.

1. Desain Interior.

Didesain untuk memuat hingga 7 penumpang, Toyota Rush menjadi mobil SUV yang nyaman untuk perjalanan bersama keluarga. Bagian dalam mobil ini dibuat dengan desain praktis dan apik. Menyisakan ruang yang cukup untuk agar pengguna duduk dengan nyaman di dalam mobil. Bagian belakang dapat digunakan sebagai bagasi dengan space yang lumayan luas. Disertai juga dengan kantong udara di bagian pengemudi sebagai salah satu fitur keamanannya. Teknologi anti lock braking system juga sudah ada pada model mobil ini. Sebagai fitur untuk hiburan, Toyota Rush sudah dilengkapi dengan layar sentuh, Bluetooth, USB, hingga sistem audio yang mantap. Bagian interior untuk Toyota Rush cenderung terkesan lebih minimalis. 

2. Desain Eksterior.
 
Melalui Dealer Toyota Cirebon dan sekitarnya, Toyota memajang model mobil yang populer ini. Keluarga setia Toyota dapat melihat-lihat dan mencari informasi seputar Toyota Rush ataupun model lainnya. Untuk model Toyota Rush ini dikenal dengan desain eksterior yang cukup mencolok. Pada produksi terbarunya, Toyota Rush didesain dengan bezel yang tebal. Terdapat warna hitam yang berada di sisi samping membuat eksterior mobil terkesan lebih dinamis. Walaupun menggunakan bezel tebal, ukuran mobil ini masih termasuk ideal untuk kelas SUV. 

3. Mesin dan Ketangguhan Mobil

GMT berkapasitas 1,5 liter merupakan mesin dasar pada setiap All New Toyota Rush. Walaupun Toyota Rush yang ada di tersedia dealer Toyota Cirebon dan sekitarnya dirakit dengan beberapa pilihan mesin, namun rata-rata tenaga mesinnya mampu menghasilkan hingga 103 horsepower. Toyota Rush memiliki ketangguhan yang tidak kalah dengan mobil yang lebih mahal. Performa tangguh, sistem auto lock, dan irit bahan bakar menjadi keunggulannya.   

Dealer Toyota Cirebon
Auto 2000, salah satu dealer terbesar di Indonesia (Dok: Auto 2000)
Saat ini All New Toyota Rush bisa didapatkan di seluruh dealer mobil Toyota seluruh kota di Indonesia, termasuk Auto 2000 sebagai salah satu dealer terbesar di Indonesia yang menjual beragam mobil keluaran Toyota. Di Kota Cirebon pun dengan mudah masyarakat dapat menemukan dealer mobil Toyota yang menyediakan beragam tipe mobil Toyota sama lengkapnya dengan daerah lain. Masyarakat juga dapat mengakses situs atau website Auto 2000 untuk mendapatkan berbagai info terbaru beserta rilis harga terbaru mobil Toyota, termasuk Toyota Rush.  Namun, jika masyarakat tertarik untuk melihat dan menguji performa Toyota Rush secara langsung, maka dapat mendatangi Dealer Toyota Cirebon. Di dealer khusus tersebut, masyarakat tidak hanya bisa menguji kehandalan mobil Toyota Rush namun juga mendapatkan informasi secara detail dan konsultasi apakah jenis mobil ini cocok untuk menemani aktivitas harian konsumen. Harga Toyota Rush berada pada kisaran antara 240 juta hingga 260 juta, tergantung tipe yang diinginkan. Nah...jika masyarakat Kota Cirebon dan sekitarnya ada yang tertarik dengan jenis mobil ini, ada baiknya untuk datang secara langsung ke Dealer Toyota Cirebon.
Mutia Erlisa Karamoy
Mutia Erlisa Karamoy Mom of 3 | Lifestyle Blogger | Web Content Writer | Digital Technology Enthusiast | Another Blog bundadigital.my.id | Contact: elisakaramoy30@gmail.com

Posting Komentar untuk "Uji Performa Toyota Rush Di Dealer Toyota Cirebon"