MEMAKNAI KASIH SAYANG DAN CINTA IBU DENGAN MY TELKOMSEL


Courtesy : Telkomsel, From You Tube
Ibu merupakan kata tersejuk yang dilantunkan oleh bibir-bibir manusia, dan "ibuku" merupakan sebutan terindah, kata yang semerbak cinta dan impian, manis dan syahdu yang memancar dari kedalaman jiwa. (Kahlil Gibran)
Sosok ibu selalu identik dengan kasih sayang dan cinta, yang selalu dipersembahkan untuk keluarganya. Rasanya semua yang dimiliki ibu selalu ingin dibagi dengan keluarganya, terutama untuk anak-anaknya. Dari jaman ke jaman tidak ada yang berubah dari penjabaran makna kasih sayang seorang ibu, sosok ibu tetapnya penopang yang terbaik untuk keluarganya. Seorang ibu sanggup menopang keluarganya dengan cinta dan kasih sayang tulus yang dimilikinya, sehingga tidak berlebihan jika dikatakan bahwa "Sorga berada di telapak kaki ibu". 

Seiring dengan kemajuan teknologi yang sedemikian pesatnya, peran ibu bukan berkurang justru semakin bertambah berat, karena di samping harus terus belajar agar tidak tertinggal dalam teknologi juga harus meminimalisir dampak negatif dari kemajuan teknologi tersebut untuk anak-anaknya. Ponsel atau handphone sebagai bagian dari teknologi juga tidak luput dari pengaruh-pengaruh tersebut, dan menjadi hal yang merisaukan karena ponsel merupakan teknologi yang hampir menyentuh setiap bidang kehidupan manusia termasuk anak-anak. 

Memang tidak semua teknologi berdampak negatif bagi anak-anak, karena ponsel merupakan alat komunikasi aktif yang bisa di bawa ke mana-mana sehingga orangtua bisa tahu di mana dan apa yang sedang dikerjakan oleh anak-anaknya, dalam artian dengan mudah bisa memantau aktivitas putra-putrinya. Namun, bagaikan dua sisi mata uang yang selalu berseberangan, ponsel bisa menimbulkan efek negatif bagi anak, dan yang paling menakutkan adalah bahaya terpapar pornografi melalui media atau fitur pintar yang umumnya tertanam dalam sebuah ponsel atau istilah sekarang smartphone.

Tetapi yang pasti kemajuan teknologi tidak bisa dihindari, dan orangtua harus berusaha keras agar anak-anaknya tidak terpengaruh hal-hal buruk teknologi tersebut, terutama ibu yang bertanggung jawab terhadap kelangsungan pendidikan putra-putri tercinta di rumah. 
  1. Seorang ibu juga harus ikut ambil bagian dalam mempelajari kemajuan teknologi tersebut. Pelajarilah teknologi agar ibu dapat memberi penjelasan dan melindungi anak dari ancamannya.
  2. Menjalin komunikasi dua arah yang baik antara ibu dan anak-anaknya.
  3. Menerapkan aturan yang jelas tentang bagaimana menggunakan teknologi tersebut, dan tentunya disertai alasan yang kuat sebagai dasar menerapkan aturan tersebut. Hal ini sebagai antisipasi terhadap sikap kritis anak-anak, jangan sampai ibu mematikan sikap kritis anak-anaknya.
Untuk menjalankan tugasnya sebagai seorang ibu yang semakin berat seiring dengan kemajuan teknologi inilah, maka Telkomsel meluncurkan aplikasi terbarunya yaitu My Telkomsel sebagai penopang yang memberi kemudahan bertransaksi dan berinteraksi dengan kemajuan teknologi.

MY TELKOMSEL MEMBANTU SAYA MENCINTAI ANAK-ANAK DI ERA TEKNOLOGI

Pengawasan melekat atau WASKAT merupakan bagian dari peran saya sebagai ibu di era kemajuan teknologi ini, karena seperti yang telah dijelaskan sebelumnya bahwa betapa kemajuan teknologi sangat merisaukan hati saya. Bagaimana tidak, kemajuan teknologi selain menawarkan berbagai kemudahan juga memberikan banyak ekses negatif terhadap tumbuh kembang anak-anak. Dan satu hal yang sangat mencengangkan, anak-anak sangat mudah belajar menggunakan teknologi, bahkan kecepatannya dalam menangkap teknologi sangat pesat. Hal-hal seperti inilah yang sangat saya waspadai.

Bagi saya mencintai anak-anak bukan hanya sekedar mampu membelikan dan memberikan perangkat teknologi sebagai buah dari kemajuan teknologi, tetapi juga bagaimana mengajarkan anak-anak memanfaatkan teknologi dengan benar untuk meningkatkan kualitas diri menjadi prioritas utama yang sangat penting. Dan saya selalu menetapkan pembatasan-pembatasan yang jelas bagi anak-anak untuk menggunakan teknologi, bukan hanya waktunya tetapi termasuk juga batasan kuota penggunaannya.

My Telkomsel dari Telkomsel
Persembahan dari Telkomsel
Sungguh Telkomsel sangat mengerti bagaimana membantu ibu mewujudkan cinta ibu kepada anak-anaknya di era teknologi ini dengan meluncurkan aplikasi My Telkomsel. My Telkomsel adalah aplikasi yang memberikan kemudahan akses layanan pelanggan yang menggunakan smartphone dan tablet. Secara garis besar, My Telkomsel juga memberikan informasi profile pelanggan, memudahkan isi ulang pulsa, dan pembelian paket layanan Telkomsel lainnya. Ternyata fitur-fitur My Telkomsel memberikan banyak kemudahan. Misalnya berbagi pulsa, mengirim paket data, cek tagihan kartu Halo, sampai mengisi paket internet di tablet yang tak punya fitur telepon.

Setelah sebelumnya mendownload aplikasi My Telkomsel dari BB World hanya dengan mengetikkan kata My Telkomsel di menu pencarian, akhirnya saya berhasil menginstall aplikasi ini di smartphone saya, dan tentu saja mulai mempelajarinya untuk mulai mengawali tugas saya sebagai ibu yang "jangan sampai gaptek" untuk mengawasi penggunaan ponsel dan tablet yang sering digunakan anak-anak. Masalah terbesar yang selalu menjadi perdebatan sengit saya dan anak-anak adalah pemakaian pulsa dan kuota internet yang sering over dosis. Berbagai kesepakatan telah kami lalui namun selalu berakhir dengan masalah over dosis kuota dan pulsa lagi, karena lagi-lagi masalah klasik agak susah bila harus mengontrol pemakaian pulsa tanpa harus mengecek sendiri melalui ponselnya, karena bagi saya jika saya mencintai anak-anak berarti saya harus meminimalisir dampak berlebihan dari kemajuan teknologi, terutama dampak negatif.
\
Namun seiring dengan semakin mudahnya kesempatan untuk mengakses internet, tentu harus dibarengi dengan kemudahan untuk mengontrol pemakaian atau kuotanya agar tidak menguras dompet...hehehe atau seharusnya segala kemudahan ini justru semakin menebalkan dompet ibu-ibu dengan berbagai kesempatan untuk mengembangkan usaha secara online, yang saat ini sedang menjamur dan menjadi trend tersendiri di kalangan ibu-ibu rumah tangga, termasuk saya.

Fitur My Telkomsel
Penampakan asli lho...dari smartphone saya
Ada sedikit kejadian lucu ketika saya selesai menginstall My Telkomsel di smartphone saya, setelah mendapatkan password dan saya berhasil login serta mencoba berbagai fitur yang tersedia di My Telkomsel, saya pun akhirnya logout. Dan ketika saya akan login kembali dengan password yang telah saya peroleh, ternyata saya tidak bisa login lagi...usut punya usut ternyata My Telkomsel selalu memberikan password baru setiap kali kita akan login dengan menghubungi *323#, password yang diberikan hanya berlaku untuk satu kali login, benar-benar aman dari tangan-tangan yang tidak berkepentingan.

Fitur-fitur My Telkomsel memang sangat memudahkan bahkan amat sangat membantu, karena saya telah memanfaatkannya, antara lain :

menu My Telkomsel
  1. Cek Kuota Paket Internet dan Cek Pulsa. Saya menggunakan paket BB Sosialita dan dengan mudah saya bisa mengecek setiap waktu batas akhir penggunaan paket saya sekaligus mengecek pulsa saya dengan mudah tanpa tambahan biaya akses internet atau memotong pulsa reguler saya.
  2. Isi Ulang Pulsa dengan memasukkan kode Voucher. Meskipun sekarang saya hampir tidak pernah mengisi ulang pulsa dengan voucher fisik tapi paling tidak jika kebetulan akan mengisi ulang pulsa dengan cara tersebut, menunya sudah tersedia.
  3. Pembelian Paket Flash Internet, Telpon, SMS, MMS, dan Internasional Roaming. Untuk fitur yang satu ini saya sudah menggunakannya untuk membeli Paket Flash Internet untuk Tablet dan Modem yang kami gunakan sekeluarga, dengan mudah saya bisa memilih paket yang sesuai dengan kebutuhan dan keuangan saya, dengan kemudahannya My Telkomsel benar-benar membantu saya menjadi ibu yang "ngak gaptek".
  4. Transfer Pulsa, Flash Gift, dan Multi SIM Control. Fitur inilah yang sangat membantu saya dalam mengontrol pemakaian ponsel anak-anak saya. Setelah melewati berbagai pertimbangan, akhirnya saya menjatah pulsa anak-anak setiap minggu yang saya kirim langsung dari ponsel saya, karena lebih irit dan lebih mudah serta lebih cepat.  Multi SIM Control, merupakan akses mudah untuk lebih maksimal dalam mengontrol pemakaian pulsa anak-anak, terutama pulsa tablet yang nyaris selalu kebobolan karena anak-anak saya saya suka mendownload berbagai games di Play Store Android...hadeuh ternyata aplikasi semacam Play Store atau BB World semakin menguras kuota internet dengan berbagai aplikasi yang tersedia. Bagi saya pembatasan kuota merupakan alternatif solusi meminimalisir pengaruh buruk selain memantau secara berkala rekam jejak pemakaian internet anak-anak.
  5. Promo dan Notification. Fitur promo memberikan akses informasi terbaru seputar paket-paket promo Telkomsel, dan Notification tentu banyak membantu manakala nomor SIM Telkomsel yang digunakan lebih dari satu seperti saya dan keluarga, terutama saya yang harus mengontrol pemakaian beberapa nomor SIM Card.
Perkembangan teknologi dan arus pergaulan yang semakin permisif terhadap hal-hal yang dahulu dianggap tabu membuat saya mau tidak mau harus mulai mengontrol anak-anak dengan lebih ketat, tentu saja atas dasar pertimbangan rasa cinta dan kasih sayang dimana didalamnya bermuara rasa kekhawatiran yang mendalam tentang apa yang dilakukan anak-anak di luar saya. Meskipun demikian, saya tetap mempunyai kesepakatan apa saja yang boleh mereka lakukan dan apa saja yang tidak boleh dilanggar, pengawasan tetap perlu bahkan sangat perlu.

Dengan aplikasi My Telkomsel ini, saya bisa melakukan pengawasan dan kontrol tanpa harus anak-anak merasa di awasi atau di kontrol oleh saya, yaitu dengan kontrol terhadap pemakaian pulsa dan kuota internet, sehingga meskipun saya sayang dan memberi anak-anak kebebasan untuk mengakses teknologi, namun dengan pembatasan penggunaannya anak-anak akan belajar untuk menggunakan teknologi seefisien mungkin. Barangkali itulah cara saya memaknai kasih sayang dan cinta ibu kepada putra-putrinya di era kemajuan teknologi yang makin mendominasi setiap sisi kehidupan, bagaimana dengan ibu?

Selamat Hari Ibu 2013, bahwa dengan cinta dan kasih sayang ibu akan banyak tumbuh generasi muda bangsa Indonesia yang tangguh dan siap menghadapi era teknologi di masa depan.

Tulisan ini diikutsertakan dalam "My Telkomsel Blog Competition" bersama Telkomsel dan Komunitas Ibu-ibu Doyan Nulis.

Sumber referensi tulisan :
http://www.telkomsel.com




Mutia Erlisa Karamoy
Mutia Erlisa Karamoy Mom of 3 | Lifestyle Blogger | Web Content Writer | Digital Technology Enthusiast | Another Blog bundadigital.my.id | Contact: elisakaramoy30@gmail.com

Posting Komentar untuk "MEMAKNAI KASIH SAYANG DAN CINTA IBU DENGAN MY TELKOMSEL"