Menelisik Blog Coretan Ran, Mom Blogger Asal Kota Kudus

Apa yang terbersit di benak kita ketika mendengar kata Kudus, sebuah kota Kabupaten di Jawa Tengah? Kalau saya sih ingatnya dengan Wali Songo, karena di kota inilah terdapat peninggalan beberapa wali yang di kenal dengan sebutan Wali Songo. Salah satu peninggalan Wali Songo yang sangat terkenal, yaitu Menara Kudus dan bisa di bilang menara yang dahulu digunakan sebagai tempat mengumandangkan Adzan sebagai pertanda waktu sholat, merupakan icon Kota Kudus. Selain peninggalan berupa bangunan bersejarah, di kota ini juga terdapat makam beberapa sunan wali songo, yaitu Sunan Muria dan Sunan Kudus. Bahkan, di kota yang juga terkenal sebagai Kota Kretek ini juga terdapat Museum Kretek, di mana didalamnya terdapat berbagai benda yang menunjukkan sejarah panjang perkembangan industri kretek di Indonesia. Kuliner? Ternyata di Kota Kudus juga dijumpai kuliner khas yang sudah sangat terkenal, yaitu Soto Kudus, Garang Asem, dan masih banyak lagi. Dan...di kota ini pula akan di jumpai seorang Mom Blogger yang ngehits dengan blognya bertagline Coretan Ran.

Coretan Ran Rani R Tyas

Ternyata sejak tahun 2009, pemilik blog Coretan Ran yang bernama asli Rani R Tyas ini sudah aktif ngeblog lho, padahal di zaman itu koneksi internet masih sangat terbatas dan masih relatif mahal (kalau menurut saya), karena itu saya suka kagum dengan blogger-blogger yang sudah aktif ngeblog di bawah tahun 2010 padahal bukan cuma koneksi internetnya yang agak mahal tapi aksesnya masih sangat terbatas. Jangan dibandingkan dengan zaman sekarang yang bisa ngeblog kapan saja dan di mana saja asal tersedia koneksi internet. Paket kuota internet pun sudah sangat terjangkau, sehingga anak-anak yang masih bergantung pada uang saku pun masih bisa menyisihkan uangnya untuk membeli paket internet. Untuk asalan tersebut, rasanya sayang lho jika kemudahan mengakses internet dan informasi tidak bisa dimaksimalkan dengan aktivitas positif yang membawa keuntungan, misalnya dengan memonitize blog. Meskipun blognya seperti yang diakui sendiri oleh pemiliknya berniche lifestyle alias gado-gado...hehehe, tapi jangan salah lho karena banyak artikel yang berniche tertentu alias spesial yang berisikan informasi yang bermanfaat bagi pengunjung blog, salah satunya halaman khusus K-Drama...hihihi.

Jujur saya juga pengemar K-Drama lho, tapi agak males kalau bikin review, karenanya saya suka jalan-jalan ke blog-blog khusus review yang membahas beragam serial K-Drama yang keren-keren. Bahkan, saya lebih suka membaca review ketimbang menonton secara streaming atau melalui Youtube, soalnya agak gagap dengan bahasanya...wkwkwk. Tahu ngak? pas mau ngulik-ngulik blognya mbak Rani malah kelupaan karena keasyikan baca review beberapa serial K-Drama yang di posting di blog Coretan Ran ini. Beberapa serial sudah saya tonton sampai tamat, tapi tetep nyimak dengan serius lho kalau kebetulan ketemu review atau ada kesempatan lagi untuk menontonnya. Entahlah...apa yang bikin banyak orang suka dengan K-Drama, tapi kalau saya suka dengan alur ceritanya yang detail dan tertata dengan baik, bahkan hampir di setiap serial K-Drama digambarkan profesi si aktor atau aktris utamanya benar-benar mendalam seperti kenyataan. Eksplorasi ini yang menurut saya kurang tergali pada serial atau sinetron Indonesia. Poin lainnya, yah...tentu saja aktor dan aktrisnya yang kece-kece plus mulus dengan fashion yang oke punya. Mbak Rani! Ternyata hobi kita sama, tosss dulu...hihihi. Jadi, kalau mau tahu referensi beberapa serial K-Drama yang oke, kunjungilah blog cantik milik mbak Rani.

Lanjut, namanya juga emak di era digital, sudah pasti dalam keseharian selalu bersentuhan dengan teknologi, apalagi emak-emak yang juga berprofesi sebagai blogger pastinya tidak akan pernah lepas atau jauh-jauh dari yang namanya teknologi beserta perangkat teknologi turunannya. Ternyata, di blog Coretan Ran sudah tersedia laman khusus yang membahas beragam teknologi dalam bentuk aplikasi praktis untuk menunjang kemudahan berkomunikasi dan mengakses informasi. Jangan khawatir pusing membaca beragam artikel teknologi yang berat karena di blog ini sebagian besar teknologi yang dibahas justru yang paling sederhana dan dekat dengan keseharian kita, sangat cocok untuk di baca emak-emak yang awam menggunakan teknologi sekalipun. Yap...terkadang justru aplikasi teknologi yang nampak sepele tapi ternyata mendatangkan banyak kesulitan untuk kita lho, seperti beberapa artikel how to yang dibahas mbak Rani dalam blog Coretan Ran-nya.Tulisan yang simpel namun tetap mencerahkan dan yang terpenting memberikan solusi.

Namun, saya sedikit mengerenyitkan dahi ketika membuka laman yang berlabel khusus "Family Farm Guide," mungkin ini semacam aplikasi game ya? Soalnya saya jujur agak gagap kalau sudah masalah game, dan satu-satunya game yang paling saya kuasai cuma Piano Tiles...wkwkwk. kalau ini memang laman khusus yang membahas game tersebut, wah...patut saya acungi jempol karena butuh niat yang sangat kuat serta rasa ketertarikan yang tinggi untuk mengeksekusi menjadi sebuah tulisan atau artikel. Bayangkan, jangankan membuat foto screenshoot dari permainan tersebut, menuliskan step-step-nya saya membutuhkan perjuangan yang cukup berat lho...two tumbs untukmu mbak Rani. Mau tahu apa saja yang dibahas di laman spesial ini, berikut linknya tapi maaf ngak hidup : http://www.ranirtyas.com/2014_02_01_archive.html.

Coretan Ran Rani R Tyas
Tapi, sejujurnya laman spesial ini memberikan sentuhan pribadi yang khas pada sebuah blog, dan tidak semua blog memiliki sentuhan hobi personal pemiliknya untuk diketahui oleh pengunjung blog tersebut, sepertinya ini merupakan poin tersendiri jika kita menyebutkan blog pribadi. Bahkan, bertahun-tahun menulis melalui media blog, saya tidak pernah menyempatkan diri untuk membuat postingan apalagi laman khusus yang memuat apa yang menjadi passion saya, mungkin di waktu selanjutnya saya harus mulai berbenah diri dengan tujuan awal membuat blog. Oh ya, di blog Coretan Ran, banyak artikel yang sungguh memberikan manfaat untuk pembacanya, mulai dari artikel bertipe how to, review produk, serta cerita-cerita ringan keseharian yang memberikan pencerahan bagi pengunjungnya, terutama dalam hal pengasuhan anak. Maklumlah, Mbak Rani juga seorang ibu dari baby Han...Hello Baby Han yang imut dan ganteng? Masa tumbuh kembang Baby Han setiap hari pastinya memberikan berjuta inspirasi bagi Mbak Rani untuk menulis dan berbagi dengan ibu-ibu lain yang sedang mengalami momen yang sama. Jadi, pastinya akan banyak keuntungan dan manfaat dengan mengunjungi blog Coretan Ran, blog pribadi Mbak Rani R Tyas, seorang mom blogger yang produktif dari Kota Kudus yang juga berjuluk Kota Santri di Jawa Tengah.
Mutia Erlisa Karamoy
Mutia Erlisa Karamoy Mom of 3 | Lifestyle Blogger | Web Content Writer | Digital Technology Enthusiast | Another Blog bundadigital.my.id | Contact: elisakaramoy30@gmail.com

5 komentar untuk "Menelisik Blog Coretan Ran, Mom Blogger Asal Kota Kudus"

Comment Author Avatar
Memang iya sih ya mbak dengan paket internet yg murah sekarang ini rugi kalau hanya dipakai untuk sesuatu yang kurang bermanfaat. Btw, Jaman 2009 itu jaman ke warnet 5.000/2 jam kok Mbak Elisa. Sudah lumayan murah daripada tahun 2002 yg 5000/jam. Just info
Comment Author Avatar
Beruntung mbak Ran, bisa mengabadikan masa pertumbuhan Han melalui blog, aku dulu tidak sempat huhuhu...
Comment Author Avatar
Dan...mbak Rani menjadi topik terhangat di chat kita hari ini. Jadi gimana? Apa kita patenkan aja brand absurd-nya? ha ha ha
Comment Author Avatar
Mbak Elisa tahu banget seluk beluk tentang Kudus :)
Comment Author Avatar
Mbak Elisa tahu banget seluk beluk tentang Kudus :)